Memperhatikan Pertumbuhan Dan Perkembangan Anak


Memperhatikan Pertumbuhan Dan Perkembangan AnakSeorang anak bukan merupakan orang dewasa dalam bentuk kecil, karena ia mempunyai sifat berlainan dari orang dewasa. Ia harus tumbuh dan berkembang sampai dewasa agar dapat berguna bagi masyarakat. Walaupun pertumbuhan dan perkembangan berjalan menurut norma-norma tertentu, seorang anak dalam banyak hal bergantung kepada orang dewasa, misalnya mengenai makan, perawatan, bimbingan, perasaan aman, pencegahan penyakit dan sebagainya. Oleh karena itu semua orang yang mendapat tugas mengawasi anak harus mengerti persoalan anak yang sedang tumbuh dan berkembang, misalnya keperluan dan lingkungan anak pada waktu tertentu agar anak dapat tumbuh dan berkembang sebaik-baiknya.

Memperhatikan tumbuh kembang anak di masa pertumbuhan adalah salah satu hal yang dinanti semua orang tua. Pada masa ini anak akan sangat dekat dengan orang tuanya, dan anda sebagai orang tua pun tidak ingin menghilangkan kesempatan ini tentunya. Bahkan banyak orang tua yang merelakan untuk tidak terlalu focus pada kerjaannya demi menikmati kebersamaan dengan si buah hati.

BACA:  Manfaat Luar Biasa Memberi ASI Pada Bayi

Tumbuh Kembang Anak sangat penting untuk di damping karena pada masa perkembangan ini ia banyak sekali ingin mencoba hal-hal baru yang belum ia tahu. Untuk itu tugas orang tua adalah memberikan arahan dan memberi tahu mana yang boleh dan mana yang tidak boleh.


Amati Tumbuh Kembang Anak.

 

Keberhasilan pada fase tumbuh kembang anak sangat bergantun pada peran orang tua. Apakah anda sebagai orang tua sudah siap? Menjadi orang tua yang siap untuk mengedukasi anak sebaiknya jangan sembarangan, anda mungkin perlu membaca buku untuk menjadi ayah/ ibu yang baik.

BACA:  Gejala Epilepsi Pada Bayi

Kita tahu saat ini informasi yang masuk pada anak di media seperti televisi seperti tanpa saringan orang tua terkadang khawatir terhadap tayangan-tayangan yang di muat dalam program. Karena bagaimna pun sikap anak di pengaruhi dari apa yang ada di sekitarnya, di lihatnya atau di dengarnya.

Tumbuh kembang anak yang negatif sangat tidak baik bagi masa depannya ketika ia mulai beranjak dewasa, tentu anda tidak ingin jika anak-anak anda terjerumus pada hal yang tidak baik. Memang peran orang tua terhadap tumbuh kembang anak sangat di butuhkan bukan hanya pada usia 0-10 tahun tapi hingga ia menikah juga masih harus tetap dalam perhatian orang tua.

BACA:  Pola makan Balita Yang Bernutrisi Tinggi

Ternyata tumbuh kembang anak sangat penting, hingga usianya dewasa. Karena anak merupakan salah satu penerus generasi yang bisa membaikan atau memperbaiki dari generasi sebelumnya. Maka untuk itu orang tua harus memberikannya yang terbaik dari segi pendidikan, makanan dan banyak hal lainnya. Tumbuh kembang anak saat ini di seluruh dunia tengah menjadi sorotan dari para pelindung anak atau komnas HAM di Indonesia, karena terkadang ada orang tua yang tidak memberikan sesuatunya (perhatiannya) secara maksimal.

JANGAN LEWATKAN